Repository Universitas Andalas

FAKTOR – FAKTOR YANGMEMPENGARUHI PREDIKSI PERINGKAT OBLIGASI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI PEFINDO PERIODE 2008-2012

Ariani, Agustina (2014) FAKTOR – FAKTOR YANGMEMPENGARUHI PREDIKSI PERINGKAT OBLIGASI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI PEFINDO PERIODE 2008-2012. Other thesis, ANDALAS UNIVERSITY.

[img]
Preview
PDF
Download (53Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (110Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (125Kb) | Preview

Abstract

ABSTRAK Dalam dunia surat hutang atau obligasi perlu adanya suatu tingkat yang menggambarkan kemampuan perusahaan penerbit obligasi dalam membayar kupon. Tingkat kemampuan membayar kewajiban tersebut dikenal dengan peringkat obligasi (rating bond). Investor memerlukan pengetahuan dan kemampuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi investasi pada obligasi, agar meminimalisir ketidakmampuan perusahaan membayar kewajibannya (default risk). Faktor – faktor yang digunakan dalam penelitian ini yaitu firm size (ukuran perusahaan), likuiditas, profitabilitas, leverage dan maturity (umur obligasi) terhadap peringkat obligasi perusahaan yang terdaftar dan diperingkat oleh Pefindo yang konsisten selama periode 2008-2012. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 8 perusahaan. Teknik pengambilan sampel ditentukan dengan metode penyampelan bersasaran (purposive sampling), sedangkan metode analisis yang digunakan adalah analisis Regresi Logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya maturity mempunyai pengaruh terhadap peringkat obligasi. Sedangkan size, profitabilitas, likuiditas dan leverage tidak mempengaruhi peringkat obligasi. Hal ini membuktikan bahwa penilaian lembaga pemeringkat tidak hanya berdasarkan laporan keuangan. Kata kunci: Peringkat Obligasi, Firm Size, Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Maturity, Regresi Logistik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Unit atau Lembaga: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Mona M Chandra
Date Deposited: 29 Jan 2015 00:38
Last Modified: 29 Jan 2015 00:38
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/21509

Actions (login required)

View Item View Item